Kamis, 18 Oktober 2012

Usia 40-an

Usia 40-an orang bilang adalah masa midlife, dimana pada masa ini entah disadari atau tidak banyak hal yang terjadi pada diri seseorang entah itu pria atau wanita. Adapula yang berpendapat pada masa ini bisa dibilang masa kritis atau agak riskan, hehehhe.....begitulah pokoknya.

Hal umum yang terjadi pada seorang pria biasanya cenderung lebih memperhatikan penampilannya atau hal terburuk bisa mengalami stress. Stress itu bisa disebakan karna misalnya pada usia tersebut belum sukses dalam hidup atau karirnya, mengalami pertikaian dengan anak ABG mereka yang juga sedang mengalami masa transisi. Mengalami kebosanan dengan pasangan sehingga pada usia inilah sering terjadi perselingkuhan. Kalau pada wanita....hmmmm karna banyak perubahan hormon kecenderungannya bisa marah-marah, jantung berdebar-debar, ada yang mengalami gangguan kulit, ada yang mengalami penurunan daya penglihatan, cenderung bingung, mau datang bulan badan terasa sakit semua, kepala terasa berat. Jadi jika terjadi perubahan dalam diri atau tubuh anda di usia midlife ini coba di cek dengan baik apakah ini karna pengaruh usia midlife. Di usia ini wanita sebenarnya sudah mulai memasuki tahap premenopause



Bagi pasangan suami istri / pasutri kondisi ini tidak bisa ditanggapi secara emosi, walaupun secara emosi ingin teriak, marah, selingkuh dan lain sebagainya. Sebagai pasutri harus peka dengan perubahan-perubahan yang terjadi khususnya pada usia midlife ini. Suami-istri harus saling terbuka dengan kondisi atau perubahan yang sedang terjadi. Dan kita tidak perlu sungkan untuk mengatakan kepada pasangan kita untuk mengerti dan menolongnya saat menjalani masa midlife ini. Dan pasutri harus punya prinsip bahwa hanya pasangan kita sajalah yang mengerti kelemahan ini dan hanya pasangan kita sajalah yang bisa menolong dalam menghadapi kekalutan di masa midlife ini :) Setuju???? Istri tetap menolong suaminya di dalam keterpurukannya dan tetap memposisikan dia sebagai pemimpin dalam rumah tangganya.

Kondisi ini bukan merupakan suatu kesialan tetapi ini adalah tahap yang harus dilewati oleh setiap manusia. Anak ABGpun akan mengalami masa transisi. Bayangkan apa yang terjadi jika anak kita juga sedang mengalami masa transisi yang perlu diawasi, ditemani dan dimotivasi sementara kita orangtuanya juga sedang mengalami masa midlife ini dan perlu di tolong juga????  Nah....jika tidak saling terbuka antara suami dan istri, kondisi ini bisa menciptakan neraka dalam rumah tangga kita. Jangan lupa kita harus minta pertolongan Tuhan juga pada masa ini because only HE is our strenght :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar